-->

Home AD

Featured Posts

Pesta Pernikahan Mewah Tragis, Mempelai Wanita Tak Hadir

Pesta Pernikahan Mewah Tragis, Mempelai Wanita Tak Hadir
Pesta Pernikahan Mewah Tragis, Mempelai Wanita Tak Hadir

Sebuah pesta pernikahan mahal di hotel bintang lima di Singapura, Sabtu pekan lalu, harus berakhir dengan kisah tragis.

Pesta yang harusnya menyenangkan itu berubah 180 derajat, setelah mempelai wanita tidak hadir. Para tamu yang sudah terlanjur datang cuma bengong begitu melihat di pelaminan hanya ada pengantin pria.

Si pria yang minta disebut Liu (26) sudah menyiapkan pesta mewah dengan biaya US$ 20 ribu (Rp 230 juta). Meja dan kursi yang disediakan untuk keluarga pengantin perempuan terlihat kosong.
Berdasarkan laporkan Shin Min Daily News, satu hari sebelum pesta, si pria dan tunangannya terlibat cecok mulut hingga berujung berujung bertengkaran. "Dia menampar saya tujuh kali. Bahu dan dada saya juga memar dipukul oleh dia," kata Liu.

Insiden itu membuat Liu dan orangtuanya marah. Si wanita pun memilih kabur. Meski pernikahan batal, pesta tetap berjalan tanpa mempelai wanita, lantaran undangan sudah terlanjut disebar. Tidak jelaskan penyebab pertikaian keduanya.
Advertisement