Dukacita menyelimuti keluarga ini. Aminah Jennifa Ahmed (22) meninggal hanya lima hari setelah ia diwisuda di Universitas Texas.
Mahasiswa lulusan Biologi dan Bisnis itu mengeluh sakit kepala usai turun dari panggung menerima ijazah.
Sebelum kematiannya tak ada indikasi Aminah merasa tidak nyaman.
Tapi setelah turun dari panggung usai menerima ijazah,dia muntah di kampus.
Selama perjalanan pulang pun ia muntah-muntah dan ayahnya mengira anaknya stres usai menghadiri wisuda.
Shamsul Ahmed ayah Aminah menerangkan, setibanya di rumah putrinya berbaring di sofa untuk tidur siang.
Putrinya sempat mengatakan kepada keluarga mungkin mengalami efek stres dari sekolah dan wisuda.
Tak berapa kemudian, Shamsul melihat anaknya kesulitan bernafas.
Sejurus kemudian, Aminah dilarikan ke rumah sakit setempat dalam kondisi kritis.
Para ahli medis menerangkan, kematian gadis cantik itu karena aneurisma otak.
Terkait kematian Aminah, Direktur Learning Islamic Foundation Imar Suleiman dilansir dari Metro, Minggu (24/5/2015) menerangkan, keluarga dirudung duka mendalam karena Aminah meninggal setelah lima hari diwisuda.
Untuk mengenang kepergian Aminah, digelar acara penggalangan dana oleh sejumlah pihak melalui website.
Penggalangan dana bertujuan membantu anak-anak di Asia Selatan yang tidak memiliki akses untuk tujuan hidup.
Dalam website penggalangan dana tertulis, Aminah adalah seorang gadis memiliki tujuan hidup hanya ingin mendorong masyarakat memiliki iman teguh; mendorong masyarakat melakukan perbedaan.
Situs penggalangan dana itu juga menuliskan, misi gadis ini ingin mengubah dunia yang notabene tujuan kita juga.
Aminah punya dorongan untuk memotivasi orang-orang di sekitarnya menjadi lebih religius dan membuat perbedaan positif di dunia. (*)
Advertisement